You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Libatkan IWAPI Produksi Cinderamata Asian Games
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

DKI Gandeng IWAPI Produksi Cinderamata Asian Games

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggandeng Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) DKI untuk memproduksi cinderamata Asian Games.

Beberapa inisiatif kita membuat merchandise untuk Asian Games. Karena kami terus dikejar waktu

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Sadiaga Uno mengatakan, pihaknya bersama dengan IWAPI telah sepakat meningkatkan kerja sama kemitraan. Salah satunya dalam pembuatan cinderamata untuk pesta olahraga Asian Games di Ibukota.

"Beberapa inisiatif kita membuat merchandise untuk Asian Games. Karena kami terus dikejar waktu. Ini tinggal tujuh bulan lagi. Tapi belum terasa demam Asian Games," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (4/1).

Renovasi 10 GOR Penunjang Asian Games 2018 Capai 70 Persen

Menurut Sadiaga, selama ini IWAPI sudah menjadi mitra yang aktif bagi Pemprov DKI Jakarta dalam program pemberdayaan perempuan. Terutama  terhadap ekonomi akar rumput dan juga penciptaan lapangan kerja.

Sandiaga menyebutkan, dari sekitar 800 anggota IWAPI, 85 persen di antaranya merupakan Usaha Kecil Menengah (UKM). Kemudian 13 persennya usaha menengah dan dua persennya pengusaha besar.

"Jadi saya mencoba mendorong agar UKM bekerja sama dengan IWAPI untuk kemeriahan Asian Games," ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua IWAPI DKI Jakarta, Tatyana Sentani Sutara mengaku siap untuk mengembangkan ekonomi di Ibukota. Sehingga tercipta lapangan kerja baru, khususnya untuk para pelaku UKM.

"Ini sama dengan semangat Pak Wagub dalam program OK OCE. Dampaknya sangat besar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1157 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1102 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye993 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye897 personBudhi Firmansyah Surapati